Mempunyai adik yang phobia kadang-kadang memang merepotkan.Apalagi bila obyek yang ditakutinya adalah sesuatu yang wajar dan pasti digunakan sehari-hari.Ghina,adik saya yang bungsu, phobia terhadap..saos tomat dan saos sambal!
Jadi bisa dibayangkan,ketika kami sekeluarga sedang makan di sebuah restoran,pasti ia akan cemberut,setengah menangis,ngambek,dan akhirnya memisahkan diri sendirian di meja yang lain.Tidak jelas apa yang memicu dirinya bisa ketakutan sedemikian rupa terhadap benda imut bernama tomat ini.
Tidak hanya dengan saos,ia juga tidak suka melihat –yang pada akhirnya- tidak suka menyantap makanan berwarna merah seperti hamburger,pizza,dan spagetti.Jika saya delivery Pizza Hut,ia hanya minta roti pinggirnya saja.Ghina suka dengan garlic bread,tapi kalau bruschetta(saudara garlic bread tapi dengan topping daging dan tomat di atasnya),jangan harap ia mau memakannya,alasannya?di atasnya ada merah-merahnya..
Nasi goreng adalah salah satu menu jagoan saya.Jika mama sedang tidak masak atau tidak ada makanan di rumah,Ghina pasti akan meminta saya membuatkan nasi goreng.Nasi goreng yang menurutnya:
"Mmm..enak banget,nilai 100!"
nasi goreng cinta..
Ajaibnya,ia tidak mau memakan nasi goreng buatan saya kalau kelihatan potongan-potongan tomat,jadi saya terpaksa mengulek sampai halus lus.. lus.. sehingga tidak kasat mata baginya.
Lalu apa sih apa yang membuatnya sedemikian paranoid dengan tomat?Sampai detik ini saya belum bisa menemukan jawabannya.Pernah,karena saya penasaran,saya lempar sebungkus saos tomat kearahnya (tenang, tidak kena kok..)Eh..ia malah menangis sejadinya-jadinya.Payah..Menurut Ghina,bau saos tomat itu tidak enak sehingga membuat ia mau (maaf) muntah.Ghina juga jijik melihat tekstur saos yang lembek dan jangan lupa,warnanya merah!
Menurut KBW(Kamus Besar Wikipedia),phobia adalah:Phobia (dari Greek φόβος "fear")adalah rasa ketakutan yang kuat terhadap suatu situasi, benda, aktivitas, atau seseorang.Gejala utama gangguan ini adalah ketakutan yang tidak rasional terhadap sesuatu dan keinginan yang tidak masuk akal untuk menghindari suatu objek yang ditakuti.Sesuatu yang secara rasional tidak akan mungkin untuk menyerang atau menyakitinya.Kadang-kadang saya kasihan melihatnya.
Simple phobia yang dideritanya itu bisa membawa masalah dalam pergaulannya kelak.Bagaimana kalau ia sedang berkumpul dengan teman-temannya di sebuah acara ulang tahun,lalu ada temannya yang menyantap mie goreng dengan saos tomat?Bila ia pindah tempat duduk dan menyendiri,tidak tertutup kemungkinan ia akan jadi bahan ejekan kan?
Namun,saat saya , papa , Anggun (adik saya juga) , Tina dan Sheila (teman Anggun) pergi ke Dufan sekitar 2 minggu yang lalu,Ghina sudah mau duduk (dan tidak minggat) dengan kami semua yang makan dengan saos sambal,mungkin karena ia gengsi.Mungkin seiring dengan berjalannya waktu,Ghina bisa menghilangkan phobianya tersebut.Semoga..
Referensi:
Jenis-jenis Phobia
wah...phobia saos tomat? hehehe..lucu jg yah...hihihi..temen vie malah ada yg lucu lg phobia ama kaos kaki...xixixi...aneh2 aja yah..untung vie ga punya pobhia..ech ada ding..phobia belajar...huahua itu mah males kale yahh :P